search anything


You must enter at least 3 characters when searching...
...
Icon Close Hayyu Syar'i
hayyu syar'i Kenali Gejala dan Cara Atasi Acne Rosacea
Tips Kesehatan // 18 Oktober 2022
Kenali Gejala dan Cara Atasi Acne
rosacea

Ada yang tahu atau pernah dengar tentang Acne Rosacea? Memang problem kulit ini jarang, tetapi tidak ada salahnya kita mengetahuinya. Karena Acne Rosacea memiliki bentuk yang mirip dengan jerawat pada umumnya, tetapi memiliki penyebab dan mekanisme yang berbeda di dalam kulit.

Acne Rosacea merupakan kondisi inflamasi atau peradangan yang kronis pada wajah. Ciri-ciri utamanya yaitu kemerahan pada kulit, pelebaran pembuluh darah kulit, kadang disertai bentukan jerawat meradang di kulit dan di beberapa tipe terdapat peradangan di hidung dan mata.

Penyebab pastinya masih belum sepenuhnya diketahui. Diduga genetik, disregulasi pembuluh darah dan system imun, serta faktor lingkungan.

Acne Rosacea terjadi kronis atau waktu lama di kulit wajah, kadang membaik, kadang muncul kembali bila terdapat faktor pencetus, seperti suhu ekstrim, makanan pedas, sinar matahari, alcohol, stress, latihan fisik, makanan dan minuman panas.

Bagaimana cara atasi Acne Rosasea?

Pertama, kita harus pahami bahwa bahwa kondisi ini berlangsung kronis atau waktu lama yang bisa hilang dan timbul. Kedua, hindari faktor pencetus. Ketiga, gunakan cream perawatan dan kosmetik yang tidak iritatif. Keempat, konsultasi pada dokter untuk mendapatkan obat- obatan dan perawatan yang tepat.

Bila muslimah Hayyu alami problem serupa, jangan ragu untuk konsultasikan dengan dokter terpercaya di klinik terdekat ya!